Pilihan Makanan Halal Yang Bisa Kamu Dapatkan Di 7-Eleven Thailand

blog image

Pernahkah ketika Anda berlibur ke luar negeri, Anda kesulitan untuk mencari makanan halal dan akhirnya lebih memilih untuk pergi restoran cepat saji? Atau Anda lebih memilih untuk membeli makanan instan dari minimarket yang ada di sana. Tidak ada salahnya ketika Anda memilih untuk mencoba makanan-makanan yang ada di minimarket apabila Anda berlibur dengan low budget. Untuk mempermudah Anda, kami memiliki beberapa pilihan makanan halal yang dapat Anda beli di 7-Eleven Thailand:


1. CP Burger





CP Burger adalah burger yang hadir dalam kemasan dan memiliki banyak rasa seperti steak ayam lada hitam, ayam pedas, ayam & keju, dan udang juga ikan. Memiliki kemasan yang praktis memudahkan Anda untuk membawa burger ini di dalam tas Anda yang juga bisa Anda jadikan bekal ketika berjalan-jalan mengelilingi Thailand.


Catatan: Burger tidak dipisahkan dengan benar, jadi pastikan untuk memeriksa logo halal sebelum melakukan pembelian.


2. BKP Sausage




Berikutnya adalah BKP Sausage, berbeda dari CP Burger yang merupakan burger instan, BKP Sausage mengharuskan Anda untuk memasaknya terlebih dahulu. Selain sosis, BKP juga tersedia dalam pilihan daging burger sehingga mudah Anda padu padankan dengan karbo pilihan seperti roti atau sosis. Namun, BKP Sausage ini memang kurang praktis apabila Anda menginap di penginapan yang tidak menyediakan kompor.


3. Ruski Tom Yum Flavor Instant Noodle




Perjalanan Anda ke Thailand tidak akan lengkap jika Anda tidak mencicipi makanan khas Thailand yaitu Tom Yum. Untungnya, 7-Eleven di penjuru Thailand memiliki Tom Yum instan bermerek Ruski. Ruski Instant Noodle ini cocok sekali untuk Anda jadikan makanan di penginapan setelah seharian jalan-jalan mengelilingi Thailand. Cukup dengan mengisinya dengan air panas, Anda sudah bisa menikmati lezatnya Tom Yum. Beberapa opsi rasa halal yang mereka miliki yaitu Stewed Beef dan Creamy Tom Yum.


4. Makanan Kemasan Ezy Choice




Sudah menjadi sebuah ciri khas dari orang Indonesia yang belum makan kalau belum makan nasi dan untungnya di 7-Eleven Thailand Anda bisa mendapatkan makanan siap saji yang menyajikan nasi. Ezy Choice memiliki pilihan rasa ikan goreng dengan saus rempah pedas yang praktis. Anda tinggal menghangatkan makanan Anda di microwave selama beberapa menit dan Anda sudah bisa menikmati makanan Anda. Tidak hanya nasi, Ezy Choice juga memiliki pasta dengan creamy sauce yang juga halal.


5. Sue Sat Instant Noodle




Selain Ruski, 7-Eleven Thailand juga memiliki pilihan mie instan lain yaitu Sue Sat Instant Noodle. Sue Sat Instant Noodle memiliki pilihan rasa yang lebih unik seperti Volcano Cheese atau Tsunami Milk Seafood. Tampilan bungkusnya yang menarik juga dijamin membuat Anda semakin penasaran untuk mencoba mie instan ini.


6. Alfredo Pizza




Setelah mie instan, pasta, dan nasi, 7-Eleven Thailand juga memiliki pizza halal instan. Selain pizza, merek ini juga memiliki pilihan lain seperti burritos dan calzones.


7. Meiji




Untuk melengkapi berbagai pilihan makanan Anda, berikutnya Anda harus mencicipi salah satu minuman yang ada di sana. Minuman ini adalah susu yang memiliki berbagai rasa seperti pisang, stroberi, coklat, dan juga kopi. Selain bisa Anda nikmati sendiri, minuman ini juga bisa Anda jadikan oleh-oleh karena memiliki kemasan yang sangat cantik dan menggemaskan.


8. Arabus Coffee




Bagi Anda para caffeine addict tidak perlu khawatir lagi, karena 7-Eleven Thailand memiliki Arabus Coffee. Dengan kemasan yang praktis dan juga pilihan rasa yang beragam seperti Mocha, Caramel, Latte, dan juga Espresso, Anda dapat dengan tenang berjalan-jalan mengelilingi Thailand dan tetap terjaga dengan kopi dari Arabus Coffee.


https://www.havehalalwilltravel.com/halal-items-from-7-eleven-thailand