TAT, Jakarta - Bagi Anda penikmat music jazz, luangkan waktu untuk datang kea cara Thailand International Jazz Conference (TIJC) 2019. Event jazz ini digagas oleh Mahidol University College of Music pada tahun 2009 dan menjadi acara tahunan semenjak itu.
Dalam event ini, digelar pertunjukkan jazz yang ditujukan untuk para penikmat musik jazz. Enggak hanya pertunjukan musik, Anda pun bisa mengikuti acara lainnya seperti Jazz Education Activities dan Jazz Solo Competition.
Nah, bagi Anda yang ingin belajar mengenai musik jazz, TIJC juga mengadakan Jazz Camp. Di sini Anda bisa bertemu, tampil, hingga belajar semua tentang musik jazz pada master jazz kelas dunia, lho.
TIJC 2019 akan digelar pada 25-27 Januari, sedangkan TIJC Jazz Camp akan diadakan pada 21-23 Januari. Sehingga keseluruhan acara akan berlangsung mulai 21 hingga 27 Januari 2019.
Beberapa bintang jazz yang dipastikan hadir dalam acara ini adalah Alex Sipiagin Quintet, Omer Avital Quintet, TRIONAUTS, Polycat, dan The DC Jazz Collective. Tiket untuk event ini sudah dimulai dijual pada 10 Desember 2018 mulai harga 500 baht hingga 3.000 baht. Tunggu apalagi, yuk hubungi TAT Jakarta untuk informasi lebih lengkap, ya.