Ragam 5 Festival di Thailand Selama Februari – April

blog image

TAT, Jakarta - Thailand tidak pernah kehilangan daya tariknya untuk dikunjungi, bahkan di tengah pandemi COVID-19. Kelima festival berikut diadakan selama bulan Februari hingga April mendatang, yang bisa Anda kunjungi dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.


1. Nasatta Light Festival, Februari 2021

'Nasatta Light Festival'telah berlangsung sepanjang bulan Februari 2021 di NaSatta Cultural Heritage Park, Ratchaburi. Dengan tema 'Amazing Countdown Amazing Light & Life', acara ditampilkan dengan pemasangan 20.000 lampu LED yang menyoroti kuil dan patung dari setiap tokoh kerajaan bersejarah, termasuk Wat Arun, Wat Yai Chaimongkol, dan Wat Ratchabophit. Area ini juga dihiasi dengan bola lampu teratai bertangkai panjang yang bersinar seperti bunga hias dan melambangkan kemakmuran tanah Suvarnabhumi Thailand. Ada juga 10 instalasi pencahayaan berbeda, masing-masing dengan tema unik, yang menampilkan banyak terowongan cahaya dan tirai, yang keseluruhannya sempurna untuk tempat berfoto.


2. Sukhothai Mini Light and Sound, mulai 6 Maret 2021

Pertunjukan tahunan 'Sukhothai Mini Light and Sound 2021' akan diadakan hari Sabtu setiap dua minggu sekali di Wat Sra Sri, yang terletak di dalam Sukhothai Historical Park. Acara ini menyoroti sejarah dan kemakmuran Kerajaan Sukhothai, ibukota Thailand kuno, sebagai sumber warisan nasional. Acara dapat Anda ikuti secara gratis dan pertunjukan dimulai pukul 19.30 pada 6 Maret, 20 Maret, 3 April, 17 April, 1 Mei, dan 15 Mei 2021.

3. 'Green Light in Wat Arun', 17 Maret 2021

Pada 17 Maret lalu (Rabu), Wat Arun dan beberapa area di sekitarnya dihiasi dengan lampu hijau yang indah, meliputi Thailand Cultural Centre, Conrad Hotel, 208 Wireless Road Building, All Seasons Place, dan lainnya. Ini dalam rangka perayaan Ireland's National Day (St. Patrick's Day) dan Global Greening Programme 2021. Langkah ini bertujuan untuk mempublikasikan citra positif Thailand, selain kedutaan dan komunitas asing yang berbasis di Bangkok, sekaligus membuka jalan bagi pembangunan berkelanjutan di masa depan.

4. 'Revive 555 Festival', 31 Maret hingga 18 April 2021

'Revive 555 Festival' akan menampilkan acara olahraga, musik, budaya dan komunitas selama tiga pekan dengan rincian sebagai berikut:

-) 31 Maret - 4 April 2021: 'Laguna Phuket Thailand Stand Up Paddleboard (SUP) Championship 2021', yang akan diadakan di Xana Beach Club.

-) 3 - 4 April 2021: 'Laguna Phuket Soundwave' yang dipersembahkan oleh Works.com. Cassia Phuket juga akan menjadi tuan rumah kegiatan 'Angel Market' yang menawarkan seni, kerajinan, makanan, dan hiburan menarik.

-) 10 - 12 April 2021: Acara tahunan provinsi Phuket 'Roy Rim Lay', yang menampilkan gastronomi dan musik Thailand Selatan, akan diadakan.

-) 11 April 2021: Xana Beach Club akan mengadakan acara lari pantai sore hari diikuti dengan hiburan live dan minuman saat matahari terbenam.

-) 12 April 2021: 'Laguna Phuket Pride 2021' yang merayakan komunitas LGBTQ + lokal dan 'Laguna Phuket Sustainability Day and Night Community Activity'.

-) 14 April 2021: turnamen 'Laguna Golf Phuket'.

-) 17 - 18 April 2021: Cassia Phuket akan menjadi tuan rumah acara 'Surf Skate' pertama di destinasi yang menampilkan olahraga selancar jalanan, musik live, dan hiburan lainnya.

5. 'Lutetia by Lebua: The Vertical Pop-up', 2 Maret - 25 April 2021

'Lutetia by Lebua: The Vertical Pop-up' akan berlangsung di lantai 67 State Tower, mulai tanggal 2 Maret hingga 25 April 2021, pukul 10.00 hingga 18.00. Acara ini akan menghadirkan pengalaman seru dengan konsep 'Dine under the Digital Dome' di restoran dan toko roti Lutetia by Lebua. Di acara ini Anda dapat menikmati pengalaman bersantap di hotel bintang lima yang dimasak oleh koki Prancis, di bawah kubah digital berukuran besar yang dilukis dan dihiasi lampu-lampu indah menggunakan teknologi pemetaan terbaru.