Thailand Jadi Destinasi Pernikahan Favorit Pasangan Dunia

blog image

TAT, Jakarta - Thailand kembali menegaskan posisinya sebagai destinasi pernikahan internasional paling diminati, terutama bagi pasangan dari India, setelah meraih penghargaan "Most Popular International Wedding Destination Award 2025" pada ajang TTJ MICE Mart & Awards yang digelar pada 30 Oktober 2025 di New Delhi, India.

Penghargaan ini diraih berkat perpaduan keramahan khas Thailand, layanan bertaraf dunia, serta keindahan beragam venue, mulai dari pantai tropis, pegunungan yang tenang, hingga resor mewah, yang mampu menawarkan pengalaman perayaan yang elegan, hangat, dan penuh makna bagi setiap pasangan.

Setiap tahunnya, Thailand menjadi tuan rumah bagi lebih dari 400 pernikahan pasangan India. Selain menghadiri upacara pernikahan, banyak tamu turut memperpanjang liburan mereka untuk menikmati ragam pengalaman unggulan Thailand, seperti wellness, spa kelas dunia, kuliner, belanja, hingga wisata budaya.

Gubernur Tourism Authority of Thailand (TAT), Ms. Thapanee Kiatphaibool, menyampaikan, "Penghargaan ini merupakan bukti kepercayaan dan kedekatan wisatawan India terhadap Thailand sebagai destinasi di mana perayaan mereka dapat terwujud dengan indah dan berkesan. TAT akan terus bekerja sama dengan mitra untuk meningkatkan standar layanan, kreativitas, dan pertumbuhan berkelanjutan di segmen penting ini."

TTJ MICE Mart & Awards sendiri merupakan ajang tahunan yang diselenggarakan oleh Travel Trade Journal (TTJ), salah satu publikasi B2B terkemuka di India dalam sektor perjalanan dan MICE. Acara ini memberikan penghargaan kepada destinasi, organisasi, dan pelaku industri yang dinilai menunjukkan kepemimpinan, inovasi, serta kontribusi besar dalam pengembangan pariwisata bisnis dan pernikahan internasional.